TULISAN SOFTSKILL
Kepakaran dari
Teknik Industri, Karakter Tidak Beretika, Aktifitas Tidak Beretika
Kepakaran
teknik industri adalah keadaan
dimana setiap pengetahuan dan keterampilan teknisi industri yang mampu
menguasai bidang desain, perbaikan, dan pemasangan dari sistem integral yang
terdiri dari manusia, bahan-bahan, informasi, peralatan dan energi. Pengetahuan
dan keterampilan yang spesifik pada matematika, fisika, dan ilmu-ilmu sosial
bersama dengan prinsip dan metode dari analisis keteknikan dan desain untuk
mengkhususkan, memprediksi, dan mengevaluasi hasil yang akan dicapai dari suatu
sistem.
Karakter
Tidak Beretika terdapat
beberapa gambaran mengenai karakter-karakter yang tidak memiliki etika dalam
kehidupan sehari-hari.
1. Berkata kotor ditempat umum
Perbuatan tersebut tidak beretika
dikarenakan secara tidak langsung memberikan pandangan rendah seseorang kepada
orang yang mengatakan kata-kata kasar dan kotor, selain itu, anak-anak dan
orang tua pun bisa mendengarnya.
contoh:
Seorang dewasa ngatain teman
disampingnya dengan kata yang tidak baik ditempat umum, hal ini merupakan
sebuah karakter tidak beretika
2. Tidak salim pada orang tua ketika mau
berangkat kuliah atau sekolah
Perbuatan tersebut tentunya
perbuatan yang tidak beretika dikarenakan Indonesia sebagai negara yang
menjunjung tinggi harkat dan martabat serta tradisi salim yang menandakan rasa hormat
serta permintaan doa dari orang tua agar selamat sampai pulang kembali kerumah.
Contoh:
Seseroang anak tidak memiliki rasa
hormat kepada orang tua dengan tidak salim ke orang tua ketika ingin pergi
sekolah.
3. Pipis Sembarangan
Pipis adalah sifat manusiawi yang
sangat dibutuhkan oleh setiap manusia. Namun akan sangat tidak beretika jika
kita sebagai manusia yang memiliki akal dan rasa malu pipis sembarangan sampai
dilihat orang disekitarnya. Walaupun rasa sudah diujung tanduk, kita harus
tetap temukan tempat yang tepat untuk mengeluarkan zat beracun tersebut agar
harkat dan martabat kita pun tetap terjaga.
Contoh:
Seseorang pengendara yang sudah
kebelet tidak kunjung menemukan pom bensin di jalanan, karena rasa ini sudah
diujungnya, dia terpaksa mengeluarkan di pinggir jalan, sontak orang
disekitarnya pasti melihat dan mengatakan hal yang merendahkan orang tersebut.
Aktifitas
Tidak Beretika. Aktifitas dari
setiap manusia dalam keseharian sangat beragam, namun hanya terbatas pada dua
jenis saja yaitu akifitas kebaikan dan buruk. Berikut ini akan saya ganbarkan
mengenai beberapa aktifitas tidak beretka dalam kehidupan sehari-hari.
1. Mencuri stiker motor
Hal tersebut merupakan tindakan
tidak beretika karena dapat merugikan orang yang punya motor tersebut, walaupun
harganya yang tidak seberapa, tetapi sulit dicari.
Contoh:
Seorang pencuri mencuri stiker FI
yang ada pada motor beat, harganya yang murah hanya 15ribu namun sulit dicari
adalah alasan yang melatar belakangi pencurian tersebut
2. Tidak memberikan makanan pada binatang
ternaknya
Hal tersebut merupakan tindakan yang
tidak bertanggung jawab dikarenakan binatang juga memiliki hak atas makanannya
ditambah binatang tersebut memberikan benefit untuk si peternak.
Contoh:
Seorang peternak hamster tidak
memberikan makanan kepada hamster ternakannya dikarenakn lelah setelah pulang
dari kuliah, hal ini menyebabkan hamster berguguran dan si peternak pun merasa
terugikan.
3. Membuat Surat Keterangan Palsu
Hal tersebut merupakan tindakan yang
menyebalkan dikarenkan dengan membuat surat keterangan palsu merupakan sebuah
manipulasi kebohongan yang dapat menghancurkan nama baik instansi dan
menghancurkan tatanan kehidupan bangsa dan negara.
Contoh:
Setya Novanto ketika dipanggil oleh
KPK untuk kasus korupsi E KTP mengatakan tidak dapat hadir, lalu manusia
tersebut memotret dirinya dirumah sakit dengan infus alakadarnya dan mengirim
foto tersebut sebagai alasan bahwa manusia tersebut tidak dapat hadir
dipengadilan dikarenakan sakit. Pada akhirnya diketahui manusia tersebut
berbohong dan mulai memutar balikan fakta dan menyerang KPK. Lucunya negeriku,
Presidennya mana sih
Sumber:
https://id.wikipedia.org/wiki/Teknik_industri
http://stiawan89.blogspot.co.id/2015/03/etika-profesi-lulusan-teknik-industri.html
0 komentar:
Posting Komentar